Selain output tentu saja dalam membuat sebuah program Anda membutuhkan fitur untuk meminta input dari user . Fitur tersebut berguna untuk menciptakan interaksi antara user dan program yang Anda bangun. Di Python, untuk menerima input ada beberapa cara yang biasa digunakan :
raw_input, function ini berguna untuk menerima input dari user yang akan selalu dikonversi kedalam string. Misal Anda memberikan input berupa “Belajar Python”. Maka data tersebut akan ditampung sebagai string utuh. Kemudian pada raw_input, terdapat satu parameter yang akan dijadikan pertanyaan atau perintah tertulis saat meminta input. Jika Anda ingin memberikan input berupa angka, saat memasukkan angka tersebut tidak boleh lebih dari satu angka. Hal ini disebabkan karena ketika menggunakan raw_input, sekalipun yang diberikan adalah angka tetap akan dianggap string. Apabila Anda memberikan input satu angka kepada raw_input, Anda harus mengkonversinya dengan function int, float, long, atau beberapa function konversi ke angka lainnya sesuai dengan kebutuhan yang diinginkan. Coba perhatikan kode dibawah ini :
listing : pakai_python_2.py
Jika kode diatas dieksekusi, maka akan muncul output seperti berikut :nama = raw_input('masukkan nama anda : ') panjang = raw_input("panjang : ")
lebar = raw_input("y : ")
print "Nama Anda adalah ", nama luas = int(panjang) * int(lebar)
print " %d * %d = %d" % (int(panjang), int(lebar), luas)
input, function ini digunakan untuk menerima input sesuai dengan data yang diberikan oleh user. Tidak seperti raw_input yang menerima input dan dianggap string. Saat memberikan input kepada raw_input, Anda tidak perlu menggunakan aturan penulisan untuk tipe data tertentu. Sedangkan di input Anda harus mengikuti aturan penulisan untuk memasukkan input dari tipe data tertentu. Sebagai contoh dibawah terdapat beberapa contoh aturan penulisan saat akan memberikan data dengan tipe data tertentu kepada input.
listing : pakai_python_3.py
# meminta input boolean : coba masukkan True variabel_bool = input('masukkan data boolean : ') print "isi variabel_bool : ", variabel_bool
# meminta input float : coba masukkan 3.14 variabel_float = input('masukkan data float : ') print "isi variabel_float : ", variabel_float
# meminta input string : coba masukkan “lagi belajar python” variabel_string = input('masukkan data string : ')
print "isi variabel_string : ", variabel_string
# meminta input octal : coba masukkan 010 variabel_octal = input('masukkan data octal : ') print "isi variabel_octal : ", variabel_octal
# meminta input hexa : coba masukkan 0x114 variabel_hexa = input('masukkan data hexa : ') print "isi variabel_hexa : ", variabel_hexa
# meminta input long : coba masukkan 123456789123456789L variabel_long = input('masukkan data long : ')
print "isi variabel_long : ", variabel_long
# meminta input dictionary : coba masukkan {'nama':'luffy', 'hobi':'makan', 'asal':'east blue'} variabel_dict = input('masukkan data dictionary : ')
print "isi variabel_dict : ", variabel_dict
# meminta input list : coba masukkan [1, 2, 3, 4, 5] variabel_list = input('masukkan data list : ')
print "isi variabel_list : ", variabel_list
# meminta input tuple : coba masukkan (1, 2, 3, 4, 5) variabel_tuple = input('masukkan data tuple : ')
print "isi variabel_tuple : ", variabel_tuple
# meminta input boolean : coba masukkan True variabel_bool = input('masukkan data boolean : ') print "isi variabel_bool : ", variabel_bool
# meminta input float : coba masukkan 3.14 variabel_float = input('masukkan data float : ') print "isi variabel_float : ", variabel_float
# meminta input string : coba masukkan “lagi belajar python” variabel_string = input('masukkan data string : ')
print "isi variabel_string : ", variabel_string
# meminta input octal : coba masukkan 010 variabel_octal = input('masukkan data octal : ') print "isi variabel_octal : ", variabel_octal
# meminta input hexa : coba masukkan 0x114 variabel_hexa = input('masukkan data hexa : ') print "isi variabel_hexa : ", variabel_hexa
# meminta input long : coba masukkan 123456789123456789L variabel_long = input('masukkan data long : ')
print "isi variabel_long : ", variabel_long
# meminta input dictionary : coba masukkan {'nama':'luffy', 'hobi':'makan', 'asal':'east blue'} variabel_dict = input('masukkan data dictionary : ')
print "isi variabel_dict : ", variabel_dict
# meminta input list : coba masukkan [1, 2, 3, 4, 5] variabel_list = input('masukkan data list : ')
print "isi variabel_list : ", variabel_list
# meminta input tuple : coba masukkan (1, 2, 3, 4, 5) variabel_tuple = input('masukkan data tuple : ')
print "isi variabel_tuple : ", variabel_tuple
Jika kode diatas dieksekusi, akan muncul output seperti berikut :
Contoh diatas memperlihatkan sebuah perbedaan penggunaan raw_input dengan input. Data yang didapat dari raw_input harus dikonversikan dengan built-in function untuk tipe data tertentu. Sedangkan data yang didapat dari input tidak perlu dikonversikan, tapi saat memasukkan data harus mengikuti aturan penulisan untuk tipe data tertentu.
Post a Comment